Plakat Wisuda Sarjana – Lulus kuliah merupakan impian setiap mahasiswa. Ketika masanya tiba, memberikan kado wisuda pada teman terdekat di hari kelulusannya akan menjadi kado teristimewa. Apalagi jika Anda terbiasa menggambar desain yang unik dan teman Anda menyukainya.
Plakat yang menjamur di pasaran dibuat dari berbagai macam material, mulai dari plakat akrilik hingga resin. Apa perbedaan antara dua jenis material tersebut? lantas jenis plakat apa yang paling berkualitas?
Inilah Perbedaan Plakat Akrilik vs Resin
-
Daya Tahan
Berbeda material pembuatan plakat berbeda pula mutu dan ketahanannya. Plakat yang dibuat dari material akrilik memiliki tingkat keawetan tinggi. Plakat ini tidak mampu rusak meski terjatuh sebagaimana plakat kaca. Warna plakat akrilik tidak akan memudar meski terus menerus terpapar sinar matahari.
Plakat resin juga cukup baik dan tahan lama. Tampilannya yang elegan membuat resin paling sering dibuat menjadi piala penghargaan atau piala ajang perlombaan bergengsi.
-
Kejernihan
Mereka yang tidak mengenal dengan baik karakteristik akrilik dan resin mungkin akan kesulitan untuk mengelompokkan mana plakat akrilik dan plakat resin. Padahal dilihat dari kejernihannya, plakat akrilik jauh lebih jernih kejernihannya menyerupai material kaca.
Sementara plakat yang dibuat dari material resin memiliki gelembung atau serat kecil. Kejernihannya tidak sempurna 100%. Bila tidak dilihat dari dekat, Anda mungkin tidak akan menyadari jika plakat tersebut memiliki gelembung-gelembung.
-
Bentuk
Plakat wisuda sarjana terbaik akrilik dibuat dari lembaran akrilik. Yang proses pembuatannya dilakukan dengan cara memotong akrilik dan mengukirnya sesuai desain plakat yang diinginkan.
Berbanding terbalik dengan resin, material ini berbentuk likuid. Proses pembuatan plakat resin dilakukan menggunakan cetakan. Sehingga hasil desainnya kurang bervariasi terkecuali jika jenis cetakan yang dimiliki semakin diperbanyak dari masa ke masa.
-
Harga
Bicara tentang harga material, akrilik tentu saja lebih terjangkau daripada resin. Otomatis harga plakat akrilik pun lebih murah daripada plakat resin. Meski harganya lebih terjangkau bukan berarti plakat akrilik mudah rusak atau kurang menarik.
Harga plakat resin cukup mahal di pasaran. Karena bentuk materialnya yang unik dan mudah dicetak. Jika yang Anda cari adalah kualitas dan ekonomis, maka pilihlah plakat yang terbuat dari bahan akrilik.
Plakat akrilik menawarkan kualitas terbaik dan harga jual ekonomis. Cocok bagi Anda yang baru pertama kali membeli plakat wisuda sebagai kado istimewa. Jenis plakat akrilik sudah cukup istimewa dan elegan.
-
Tingkat Kekuatan
Lantas dari segi kekuatan mana yang lebih baik? Plakat akrilik mungkin tidak seberat dan sekeras plakat resin. Tapi ini menjadi suatu kelebihan lain dari plakat akrilik. Materialnya yang ringan memungkinkan Anda untuk membawa plakat akrilik dengan mudah.
Proses pembuatan plakat pun menjadi jauh lebih cepat apalagi belakangan ini hadir mesin laser cutting. Mesin ini membantu membuat plakat akrilik dalam jumlah banyak setiap harinya. Kreasi desain yang dipersembahkan dari mesin laser cutting juga sangat banyak.
Anda tidak hanya dimanjakan dengan desain-desain plakat wisuda tapi desain plakat lainnya. Termasuk plakat penghargaan atau souvenir plakat perusahaan.
Tips Memilih Plakat Wisuda Sarjana Akrilik
Menggunakan plakat sebagai hadiah wisuda sudah menjadi hal lumrah di Indonesia. Mereka yang menerimanya pun merasa sangat bahagia. Sebelum menyerahkan plakat akrilik pada teman atau sahabat Anda, cari tahu terlebih dahulu cara pilih tempat penjualan plakat yang tepat:
-
Lihat kualitas produk
Pertama-tama silahkan Anda periksa kualitas plakat akriliknya terlebih dahulu. Lakukan pemeriksaan secara menyeluruh bukan hanya pada kekerasan materialnya saja. Anda juga harus melihat warna dan ornamen yang digunakan.
Jasa pembuatan plakat akrilik terbaik umumnya memiliki beberapa sampel plakat yang sengaja dipersiapkan untuk calon pembeli. Sampel plakat yang mereka miliki desainnya juga sangat beragam bukan satu bentuk saja.
Setelah yakin jika kualitas plakat akrilik di jasa plakat wisuda sarjana memuaskan ekspektasi Anda. Lanjutkan dengan melakukan pemesanan, pesan desain plakat yang cocok untuk hari wisuda.
-
Pilih pengrajin atau jasa pembuatan plakat berpengalaman
Tips berikutnya silahkan Anda pilih penyedia jasa yang sudah terbukti berpengalaman. Bagaimana cara cek pengalaman kerja suatu perusahaan? Anda bisa melihat buktinya dari portofolio perusahaan atau lihat langsung di profil website jasa pembuatan plakat.
Selain disuguhi dengan informasi pengalaman kerja jasa pembuatan plakat. Anda juga bisa menemukan tambahan informasi lainnya termasuk nama klien sebelumnya. Semakin banyak klien yang telah menggunakan jasa pembuatan plakat tersebut menandakan semakin banyaknya pengalaman yang mereka miliki.
-
Tentukan desain plakat dan sesuaikan dengan konsep wisuda sarjana
Membuat plakat tidak bisa dimulai jika tidak tersedia desain yang tepat. Sebelum memilih desain pastikan sekali lagi jika Anda telah menggunakan desain yang benar. Jangan sampai terjadi kesalahan ketika plakat selesai dibuat.
Tersedia cukup banyak desain plakat wisuda yang bisa Anda gunakan. Mulai dari gambar toga, desain orang memegang piala dan sejumlah desain lainnya. Jenis desain seperti inilah yang cocok untuk konsep wisuda sarjana.
Teman Anda yang menerima plakatnya pun akan merasa senang. Bahkan tidak ragu untuk memajang plakat akrilik tersebut di lemari pajangan mereka.
-
Tanyakan berapa lama plakat selesai dibuat
Sebelum deal harga plakat wisuda sarjana, tanyakan terlebih dahulu lamanya waktu pengerjaan plakat akrilik. Jika bisa dikerjakan dengan cepat sebelum hari wisuda, Anda bisa memesan produk tersebut.
Pada dasarnya waktu yang dibutuhkan jasa pembuatan plakat akrilik untuk membuat sebuah akrilik sangat singkat. Yang membuatnya lama adalah jumlah pesanan yang sangat banyak. Pesanan Anda tentu masuk ke daftar tunggu.
Jadi tidak usah ragu untuk menanyakan berapa lama waktu yang dibutuhkan menyelesaikan pesanan plakat Anda. Untuk menghindari risiko kesulitan menemukan jasa pembuatan plakat yang sedang lowong, usahakan Anda pesan plakat jauh hari sebelum hari wisuda.
-
Sesuaikan harga dengan budget
Tahun ini bukan hanya satu teman saja yang berhasil lulus dan wisuda. Otomatis pengeluaran Anda untuk membeli kado plakat akrilik wisuda semakin membengkak. Agar tidak mengalami over budgeting, usahakan pesan plakat menyesuaikan dengan harganya.
Tanyakan terlebih dahulu besaran harga pembuatan plakat yang ingin Anda pesan kemudian hitung dengan benar pengeluaran keseluruhannya. Perhatikan pula pengeluaran ongkos kirim, jangan sampai Anda hanya menghitung biaya pemesanan produk saja. Sementara biaya pengirimannya belum dihitung.
Itulah beberapa panduan memilih jasa pembuatan plakat wisuda, Anda bisa memesan plakat yang diinginkan setelah memenuhi seluruh poin di atas. Plakat wisuda sarjana memang sangat cocok untuk hadiah wisuda, apalagi yang dibuat dari materi akrilik.
Kalau Anda tertarik memesannya maka bisa langsung pesan dengan menghubungi Pioner Laser. Kami merupakan perusahaan yang melayani pembuatan plakat wisuda sarjana dan berbagai jenis plakat untuk kebutuhan lainnya di Jadetabek. Hubungi kami untuk konsultasi lebih lanjut, ditunggu!