Plang Nama Koperasi

Plang Nama Koperasi – Koperasi telah menjadi salah satu organisasi ternama saat ini atau lembaga yang banyak didirikan oleh banyak orang. Kebutuhan orang akan koperasi ini mulai meningkat seiring dengan berjalannya waktu. Sama dengan suatu tempat usaha, koperasi juga memerlukan plang nama yang dipasang di bagian depan kantornya.

Ketika membuka koperasi untuk pertama kalinya, ada baiknya Anda membuat plang nama untuk memperkenalkan koperasi tersebut pada masyarakat umum. Cara memasarkan sebuah tempat usaha atau organisasi secara offline bisa dengan menggunakan plang nama. Karena cara itu terbukti efektif di zaman sekarang ini.

Plang Nama Koperasi

Pentingnya Menggunakan Plang Nama Koperasi

  • Membuat Ukuran yang Ideal

Sebelum membuat sebuah papan nama hal pertama yang harus dilakukan adalah membuat ukuran plang yang ideal. Pilih ukuran plang sesuai dan memudahkan orang-orang untuk melihat plang nama tersebut. Ukuran plang nama yang normal dan standar kurang lebih 2 – 3 m.

Tak hanya ukurannya saja tapi desain plang nama juga akan memengaruhi besar gambar atau isi di dalamnya. Contohnya ukuran plang sepanjang 3 m menambahkan logo yang ukurannya hanya 90 cm. Tentu hal itu akan menyulitkan orang-orang untuk melihat ke arah papan, karena gambar logo terlalu kecil.

Perhatikan juga bagaimana peraturan yang berlaku di suatu wilayah mengenai pemasangan papan nama. Karena setiap wilayah memiliki aturan yang berbeda-beda, seperti pembuatan plang nama untuk koperasi ini. Ketahui terlebih dulu apakah ada aturan yang berlaku dalam pemasangannya.

  • Penggunaan Warna

Memilih warna untuk desain plang juga menjadi bagian penting dan akan berpengaruh besar untuk papan nama yang efektif. Pilihlah warna yang kontras antara huruf, gambar, dengan warna dasar papannya. Boleh memadukan beberapa warna tapi jangan terlalu banyak warna yang diaplikasikan di sana.

Karena warna yang berlebihan akan membuat orang bingung saat melihat plang nama tersebut. Pesan yang ingin disampaikan melalui plang pun tidak akan tersampaikan dengan baik jika terlalu banyak warna. Pilih warna yang konsisten dengan branding bisnis yang dijalankan. Untuk penggunaan plang nama untuk koperasi biasanya menggunakan warna netral seperti hitam putih saja.

  • Menyeimbangkan Ukuran Logo

Untuk penggunaan logo yang diperlukan pada plang nama sebaiknya gunakan desain yang seimbang dengan elemen di dalam plang tersebut. Jangan membuat logo yang ukurannya terlalu besar atau bahkan terlalu kecil. Gambar yang dipasang di logo pun jangan sampai bertabrakan atau maknanya tidak jelas.

  • Buat Desain yang Menarik

Walaupun biasanya desain plang untuk koperasi biasa saja dan tidak terlalu ramai, tetapi tetap buat desain yang menarik. Setidaknya buat layout yang pas, tidak mencolok, menarik perhatian, dan juga rapi. Karena layout juga menjadi hal yang penting dalam membuat papan nama.

Semakin simpel desain sebuah plang maka akan semakin mudah menyampaikan pesan melalui plang dalam waktu beberapa detik saja. Kemudian, jangan memuat terlalu banyak informasi pada plang dan pilih warna background yang netral.

Apabila ingin menyampaikan informasi di plang nama sebaiknya pilih informasi pentingnya saja agar tak terlalu banyak. Untuk informasi yang terkait dengan bisnis coba manfaatkan media lainnya seperti billboard, banner, menu board, dan sejenisnya.

  • Jenis Font yang Digunakan

Selain memilih desain plang nama koperasi yang tepat dan sesuai dengan aturan yang ada, pilih juga font yang sesuai. Pilih font yang sesuai dengan branding usahanya, mudah dibaca, simpel, tapi juga resmi. Selain jenis fontnya pilih juga ketebalan hurufnya atau jarak antara kata dan hurufnya.

  • Jenis Bahan yang Digunakan

Tentukan dan pilih jenis bahan yang juga penting karena hal itu akan berpengaruh pada kualitas serta keawetan plang nama tersebut. Semakin mahal kualitasnya maka tingkat keawetan bahannya pun akan semakin baik. Untuk bahan yang daya tahannya lama serta mampu menghadapi cuaca apa pun maka pilih saja bahan akrilik.

Pentingnya Menggunakan Plang Nama untuk Organisasi Koperasi

Plang nama untuk sebuah organisasi atau perusahaan memang sangat penting, berikut ini alasan mengapa plang nama penting bagi organisasi koperasi:

  • Sebagai Identitas Usaha

Sebuah lembaga organisasi koperasi yang telah berdiri tidak akan diketahui banyak orang jika tidak ada plang nama di depan bangunannya. Untuk itu, penting sekali menggunakan plang nama di koperasi sebagai identitas tempat usahanya. Orang-orang pun akan tahu lembaga/organisasi yang berdiri di suatu tempat saat melihat plang.

Organisasi tidak hanya tentang perkumpulan, sukarelawan, atau jabatannya saja, tapi cukup beragam. Di dalam perusahaan juga biasanya ada organisasi, yang akan ditemukan dengan mudah jika ada plang namanya.

  • Petunjuk Sebuah Tempat

Plang nama juga akan membantu banyak orang yang lewat atau mencari lokasi koperasi untuk bisa menemukan lokasinya dengan mudah. Plang nama di koperasi ini juga akan memudahkan setiap orang dalam menemukan suatu alamat. Baik koperasi itu sendiri maupun tempat lain yang ada di sekitarnya.

Orang-orang yang memiliki keperluan pada koperasi tersebut juga akan menemukan tempatnya dengan mudah. Sehingga sebuah organisasi atau koperasi membutuhkan plang nama. Pentingnya plang nama untuk sebuah organisasi ini juga akan membuat orang-orang berinisiatif dalam membuat usaha jasa pembuatan plang.

  • Bukti Kelegalan

Plang nama juga akan menjadi bukti legalnya suatu tempat usaha atau organisasi yang dalam hal ini misalnya koperasi. Yang juga menunjukkan bahwa organisasi ini bisa menghindari asumsi jelek dari masyarakat sekitar. Dengan adanya plang nama maka masyarakat di sekitarnya tahu bahwa koperasi ini merupakan lembaga terpercaya.

Hal itu juga akan membuktikan bahwa organisasi ini sifatnya terbuka dan juga legal serta tidak asal-asalan. Untuk mendapatkan plang nama yang bagus dan berkualitas sebaiknya gunakan jasa pembuatan plang nama koperasi yang terpercaya. Dengan hasil yang berkualitas dan tim yang profesional.

Mengapa Harus Menggunakan Penyedia Jasa Pembuatan Plang

Ketahui juga apa saja alasan tepat mengapa para pengusaha membutuhkan penyedia jasa pembuatan plang nama, seperti berikut:

  • Hasil Produksi Terjamin

Pilih jasa pembuatan plang nama yang tak hanya sekadar menawarkan jasa saja. Tapi mampu memberikan pemasangan plang nama yang sesuai permintaan dan terjamin kualitasnya baik. Sehingga Anda pun tak perlu repot memasang atau membuat plang nama sendiri.

  • Membantu Masalah Perijinan

Sebaiknya pilih juga penyedia jasa yang juga memberi layanan dalam pengurusan perizinan. Misalnya pengurusan perijinan untuk memasang plang nama organisasi koperasi di suatu wilayah. Sehingga plang nama tersebut akan berdiri dengan aman dan sesuai dengan masa kerjanya.

  • Penawaran Harga Terbaik

Demi kepuasan dan keuntungan bagi pemesan, maka banyak juga jasa pembuatan plang yang memberi penawaran harga terbaik. Anda bisa memilih penyedia jasa yang bisa memberikan harga kompetitif tapi masih sesuai anggaran.

Dengan adanya plang nama koperasi maka sebuah tempat usaha atau organisasi koperasi dapat berjalan dengan lancar. Silakan hubungi Pioner Laser di 0812 9083 3335 / email ke info@pionerlaser.com untuk pembuatan plang nama terbaik. Hubungi kami!

5/5 - (7 votes)

Write a Comment

×